Keberhasilan Program Prakerja & Manfaatnya Bagi Masyarakat Indonesia

Keberhasilan program Prakerja adalah mampu memberikan peningkatan skill melalui beasiswa berbagai jenis pelatihan yang tepat sasaran.

Peningkatan kompetensi setiap warga negara Indonesia khususnya di usia produktif, merupakan kunci untuk bisa meningkatkan daya saing hingga kesejahteraan keluarga. Bagaimana keberhasilan program prakerja maupun manfaat berikut pengalaman dari beberapa alumni program terbaik pemerintah akan kami ulas berikut ini.

Program Prakerja Dari Negara untuk Warga Indonesia

Program Prakerja atau yang lengkapnya disebut Program Kartu Prakerja ini adalah beasiswa pelatihan yang memang ditujukan untuk warga negara Indonesia yang layak dalam meningkatkan kompetensi kerja maupun kewirausahaan.

Prakerja ini telah dimulai sejak bulan April 2020 dan dalam perjalanannya hingga di semester II 2024 ini telah memberikan manfaat tambahan skill alias kompetensi bagi lebih dari 18,9 juta penerima.

Anda juga pasti ingat dengan pandemi COVID-19 bukan?

Nah, Program Prakerja ini merupakan salah satu upaya pemerintah Indonesia dalam memulihkan giat ekonomi nasional yang terkena dampak buruk dari pandemi yang menggoyahkan tidak saja ekonomi Indonesia, tetapi di seluruh belahan dunia.

Ada banyak sekali warga Indonesia yang akhirnya harus kehilangan pekerjaan akibat PHK yang salah satunya disebabkan oleh sangat menurunnya daya beli masyarakat saat pandemi. Nah, program Prakerja ini memberikan pelatihan untuk kita semua yang ingin menambah kemampuan untuk bisa lebih baik dalam bersaing dalam mendapatkan penghasilan.

Visi, Misi, dan Tujuan Prakerja

  • Visi program Prakerja adalah membuat orang yang sebelumnya belum tahu menjadi tahu. Membuat orang dari yang sebelumnya tidak bisa menjadi bisa.
  • Misi program Prakerja adalah mampu menyediakan ekosistem belajar yang terintegrasi, relevam namun tentu saja berkualitas melalui kemitraan oleh multi pihak.
  • Tujuan program Prakerja adalah tentang peningkatan kompetensi, produktivitas, daya saing, serta mendorong kewirausahaan angkatan kerja.

Keberhasilan Program Prakerja dan Apa Kata Alumni

Sejak pertama dibuka, Prakerja menyerap 168 ribu penerima yang langsung mendapatkan pelatihan, berikut pilihan waktu dan moda pelatihan yang fleksibel dan variatif. Alumni Prakerja ini didominasi oleh mereka yang berusia 18-35 tahun, yang hampir 90% diantaranya belum pernah mengikuti pelatihan seperti Prakerja ini.

Prakerja merupakan program yang tidak hanya banyak peminatnya, tetapi juga diakui oleh duniad dan ipresentasikan di Markas Besar PBB, New York dalam rangkaian kegiatan SDG Submit pada September 2023. Tak heran, program pemerintah sebaik Prakerja ini akhirnya direplikasi olej Kamboja dan sedang dipelajari oleh Thailand.

Salah satu yang perlu kita sama-sama banggakan, Prakerja ini mendapatkan honorable mention pada Wenhui Awards yang diselenggarakan oleh UNESCO rentang 2022-2023 yang diikuti 25 negara di Asia Pasifik.

Peluang Pelatihan untuk Masa Depan di Prakerja

Ada banyak jenis pelatihan Prakerja yang bisa dipilih sesuai dengan minat, bakat, serta peluang pekerjaan yang memang dilatih oleh mereka yang kompeten. Hal tersebut bisa dimungkinkan karena program Prakerja bekerjasama dengan banyak lembaga yang berkualitas dalam memberikan pelatihan.

Selain pelatihan-pelatihan dasar untuk peluang bekerja di bidang yang konvensional, Prakerja juga memiliki pelatihan yang mengikuti perkembangan jaman, misalnya tentang Cyber Security Prakerja ini.

Pengamanan di dunia digital semakin hari semaki dirasa penting, sehingga Anda akan diajarkan tidak hanya tentang pengetahuan dasar tentang keamanan jaringan, juga tentang keamanan di dalam interaksi sosial di dunia maya. Materi tentang peretasan, tentu menjadi salah satu materi yang akan diajarkan pondasinya.

Apa Kata Alumni Program Prakerja

Ada banyak contoh sukses dari Program Kartu Prakerja. Valencia, dari Medan misalnya, berhasil meningkatkan keterampilannya dalam Bahasa Mandarin melalui program ini, yang membantunya menjadi guru bahasa dan terpilih mewakili Indonesia di Alibaba Conference di China.

Arum Sekar Wangi, seorang lulusan baru dari Sulawesi Tengah, menggunakan pelatihan Microsoft Excel dari Prakerja untuk memperoleh pekerjaan sebagai Tenaga Pendamping Koperasi. Sementara itu, Asifyon Yeskiel Batuk, dari Nusa Tenggara Timur, berhasil mengubah bisnis tiketnya dari offline ke online setelah mengikuti pelatihan bisnis, memperluas jangkauannya ke seluruh Indonesia.

Ketiganya menunjukkan bahwa Program Prakerja dapat meningkatkan keterampilan, membuka peluang karir, dan mendukung pengembangan bisnis.

Nah, Program Prakerja ini telah dan akan terus menjadi program yang disediakan olehNegara Indonesia untuk warganya menjadi lebih kompetitif menatap masa depan. Bagaimana dengan Anda?

About arigetas 516 Articles
Family man. Ayah dua orang putra yang suka iseng, absurd, guyon receh serta hobi main badminton. Terkadang bisa serius.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*