
Bekerja menjadi salah satu keharusan untuk bertahan hidup. Dengan mendapatkan uang, kebutuhan seperti sandang dan pangan bisa didapatkan. Sehingga banyak masyarakat yang sangat giat bekerja untuk mendapatkan penghasilan yang lumayan. Tidak jarang juga, beberapa orang mencari pekerjaan tambahan seperti kerja online ataupun freelance. Untuk memfasilitasi kebutuhan pencarian kerja online dan freelance, berikut 4 rekomendasi situs lowongan kerja online yang bisa Anda coba.
Daftar Isi
Situs Lowongan Kerja Online untuk Para Freelancer
1. Freelancer
Freelancer merupakan situs lowongan kerja online yang terbaik dengan jumlah pengguna terbanyak. Maka dari itu, Freelancer termasuk dalam salah satu website atau situs freelance terbesar.
Dikatakan sebagai situs lowongan kerja online terbesar karena pengguna Freelancer sudah mencapai hingga 42 juta yang terdiri dari pencari kerja dan klien.
Dengan jumlah sebanyak itu, maka Anda tidak perlu ragu lagi untuk mendaftar kerja di Freelancer, karena pastinya Anda akan menemukan banyak lowongan pekerjaan.
Cara kerja situs Freelancer sedikit berbeda dengan situs lowongan kerja online pada umumnya, perbedaan terletak pada keharusan membayar ketika menjadi anggota. Pembayaran dikenakan setelah Anda mengajukan 8 proposal kepada pencari jasa atau klien.
2. Sribulancer
Rekomendasi situs lowongan kerja online selanjutnya adalah Sribulancer.
Sribulancer juga menjadi salah satu situs penyedia lowongan kerja daring yang sangat diminati oleh banyak orang, khususnya di Indonesia. Menjadi situs paling populer, Sribulancer telah memiliki setidaknya lebih dari 11 ribu perusahaan yang menaruh lowongan di situs ini.
Maka dari itu, Anda dapat menemukan pekerjaan-pekerjaan yang sesuai dengan minat dan kemampuan Anda. Menariknya, Sribulancer menjadi situs pertama lowongan kerja online sampingan yang menyediakan fitur pembayaran melalui transfer bank.
Tentu saja fitur pembayaran ini sangat bermanfaat khususnya bagi pengguna yang tidak mempunyai kartu kredit.
Karena kepopulerannya, Sribulancer kini sudah resmi menjadi situs yang go internasional. Hal ini dibuktikan dengan pemakaian dua bahasa dan penggunaan dua mata uang. Dengan demikian, kesempatan Anda untuk mendapatkan klien dari luar negeri semakin besar.
3. Projects
Projects juga menjadi salah satu situs penyedia lowongan pekerjaan secara online yang banyak direkomendasikan dan termasuk yang terbesar. Projects memiliki sebuah fitur yang unik dan tidak semua situs penyedia lowongan pekerjaan mempunyainya.
Situs tersebut diberi nama affiliate referral yang memberikan komisi berupa kode pembagian kode referral. Anda bisa mendapatkan tambahan komisi dari datangnya pengguna baru yang menggunakan kode referral Anda. Maka dari itu, untuk mendapatkan banyak pengguna, Anda harus bisa mempromosikannya dengan baik di seluruh sosial media.
Selain sebagai situs penyedia lowongan pekerjaan secara online, Projects juga bisa digunakan untuk kebutuhan jual beli. Berbagai macam produk kini telah dijual secara digital melalui projects.co.id. Jenis produk yang banyak ditawarkan di situs Projects, berupa aplikasi, software, game, dan template.
4. Student Job
Situs penyedia loker online lainnya adalah Student Job.
Student Job banyak digunakan oleh para pelajar maupun mahasiswa yang masih aktif berkegiatan belajar mengajar. Di situs Student Job, para penggunanya bisa menemukan berbagai macam loker sampingan untuk mengisi waktu luang ataupun menambah uang jajan.
Loker sampingan tersebut bisa berupa kerja paruh waktu, pelatihan seminar, ataupun kegiatan berwirausaha.
Di situs Student Job sendiri, sudah ada 500 ribu lebih pengguna yang menggunakan layanan ini. Maka dari itu, Student Job sangat disarankan dan direkomendasikan, apalagi bekerja melalui situs ini terjamin keamanannya.
Leave a Reply