Tips Trik Saat Saudara Atau Teman Meminjam Uang

Tips cerdas bersikap saat teman meminjam uang

“Bro, Gue pinjam uang donk buat modal …. Gue balikin 3 bulan deh..”

Kalimat khas saat teman meminjam uang

Kalimat diatas terdengar familiar kah? Seringkali persahabatan bahkan persaudaraan bisa terasa hambar, retak, pecah hingga bubar gegara suatu hal yang namanya uang. Saya sih tidak perlu menceritakan contohnya, tetapi di sekitar anda ada banyak khan contoh aslinya?

Nah daripada merusak hubungan antara individu manusia hingga memutuskan tali silaturahmi, bagaimana sih yang bisa kita lakukan ketika ada teman atau saudara yang meminjam uang ke kita? Misalnya nih, ada yang ingin meminjam ke kita 5 juta rupiah dan kita punya sejumlah itu dan longgar. Nah kita bisa melakukan hal-hal ini:

1. Kasih pinjam 5 juta (100%)
Silahkan meminjamkan 100% seperti yang diminta (5 juta rupiah). Tentu saja resiko dikemplang alias tidak dibayar sudah pasti ada. Ada beberapa hal yang membuat orang mau meminjamkan 100% yaitu karena merasa dekat (sohib/saudara), karena perasaan tidak tega atau justru perasaan tidak enak (sungkan) misalnya dibilang pelit lah.. hitungan banget lah.. sombong lah dan lain sebagainya. 

Untuk menjaga hal tersebut, kita bisa membuat catatan sederhana seperti dibawah ini yang terdokumentasi, misalnya email dan juga dengan lampiran bukti transfer.

Sedikit ribet, tapi clear buat semuanya

2. Kasih pinjam sejumlah uang dibawah nilai yang diminta
Aku punya teman (sebut saja Bujang) yang dari sisi ekonominya termasuk lebih dari cukup, kalau kita tidak boleh menyebutnya super kaya. Nah, karena ekonomi yang kebetulan berlebih tadi sudah pasti menjadi daya tarik tersendiri bagi teman-temannya yang kebetulan mepet secara ekonomi. Cukup banyak diantara mereka yang mengajukan peminjaman uang ke si Bujang. Bagaimanakah cara Bujang mensiasatinya?

Caranya sederhana. Berapapun nominal yang diajukan oleh teman-teman si Bujang.. Bujang hanya mau meminjamkan maksimal 1 Juta rupiah saja dan harus balik dalam waktu satu bulan. Tentu saja, si Bujang meminta si temen yang hendak meminjam uang tadi supaya mengirim chat atau email sebagai bukti dokumentasi pinjam meminjam.

Cara Bujang ini berguna sebagai jalan tengah yang aman bagi teman yang was-was uangnya tidak bisa balik tanpa khawatir dibilang pelit atau gak peka.

3. Tidak usah dipinjami, tetapi dikasih saja sekedarnya
Biasanya ini berlaku apabila ada saudara atau teman dekat yang ekonominya dalam kondisi susah dan 99% kita perkirakan dia tidak bisa mengembalikan ke kita dalam waktu dekat. Sedangkan kita sendiri sedang tidak terlalu longgar keuangannya. Caranya seperti dialog ini:

Saudara/Teman dekat: “Bro, aku pinjam 5 juta donk buat modal.. aku balikin deh secepatnya dan nyicil semampuku”.

Kita Jawab: “Wah sori bro, aku lagi mepet nih. Btw ini ada uang 500rb aku kasih ke kamu Bro.. udah dipake aja gak usah dibalikin. Maaf ya bisanya segitu”.

Nah begitulah 3 tips dan trik saat ada saudara atau teman yang hendak meminjang uang ke kita. Saat teman meminjam uang merupakan saat yang baik untuk kamu memfilter lingkar pertemanan kamu. Ya mirip saat bisnis kita disergap harga teman.

Kamu ada pengalaman lain kah? Atau ada tips yang lain? Silahkan kasih komentar yak 🙂

Selamat bermasyarakat dengan cerdas ^^,

Hat Yai
27 Juli 2017

About arigetas 431 Articles
Family man. Ayah dua orang putra yang suka iseng, absurd, guyon receh serta hobi main badminton. Terkadang bisa serius.

24 Comments

  1. Aku sekarang milih nomor 3 aja Mas. Udah capekkk podo ngutang tapi gak balik. Jadi ya niatin bantu aja, kalau ada dan seikhlasnya.

  2. Minjemin duit di jaman sekarang ke ‘temen’ tuh mesti siap siap hati buat ngikhlasinnya juga ya mas.. Kalo ga siap ngikhlasin emang better ditolak baik baik aja yaaaa

  3. hahahahah kita pernah bahas ini di grup ya mas, pasti kau tau aku memilih jalan yang mana,,

    kombinasi nomor 1, 2 dan 3 lah, intinya sih klo dah brani minjemin kudu siap klo klo itu duit ilang haha.. dannn liat2 yang minjem SIAPA

  4. Pernah punya pengalaman buruk meminjamkan uang ke teman melalui cc. Ehhh ini kasus suami sih.
    Yang akhirnya kami punya hutang mencapai ratusan juta.
    Dari situ pembelajaran banget buat kami untuk tak lagi meminjamkan uang ke orang lain. Karena urusannya puanjaangggg dan lamaaa. Bahkan samPai sekarang belum tuntas. Hikssss

  5. Ternyata masih ada ya orang yg no 3, aku aja nungguin balik uang 150 ribu dari teman aja udah setahun lebih gak di balikin, malahan minta nambah uang minjam lagi.. knp ada manusia sifat meminjam sesuatu itu dak ada sadarnya 🙁

  6. Memang berat kalau sudah menyangkut teman atau saudara yang pinjam uang, Mas. Kalau ada, ya bisa dikasih tapi dengan perjanjian pengembalian yang jelas. Soalnya ribet urusannya kalau ga jelas di kemudian hari. Atau lebih baik dikasih aja semampunya, bukan utang.

  7. Cara yang ketiga itu cukup ampuh sih min kalau menurut aku, karena dari pihak yang meminjam pun pasti merasa senang karena uang yang dipinjam free gausah dibalikin wkwkwkwk.

  8. Aku sih kalau ada yang meminjam uang, paling menengok kondisi keuangan sendiri dulu. Kalau ternyata longgar dan yang meminjam punya track record yang baik ya dikasih pinjem.

    Kalau yang sudah-sudah saja nggak dibalikin terus dia pinjem lagi ya nggak dikasih lagi. Hehehe….

  9. Saya punya temen yang setiap bulan pinjam uang. Terakhir entah kapan itu saya lupa, saya lakukan trik yang ketiga yaitu saya kasih sebagian dan saya bilang ga usah dibalikin. Abis itu gak pernah pinjam-pinjam lagi ke saya, tapi ke orang-orang lain. Saya tahu karena orang lain ada yang nanya ke saya apa benar yang chat ini si itu. Saya sih ga kasih komentar apa-apa selain jawab iya benar.

  10. Aku fix udah pilih no 3 aja. Biaar dikatain, uang kan engga ngomong. Seolah sebenernya kita ada uangnya tapi pelit gitu. Aman sih udahnya, ga ada yg dateng minjem lagi. Haha…Males euy nagih-nagih. Pernah setres sih gara-gara nagih. Walaupun balik, tapi engga suka posisi sebagai penagih…Kayak gimanaaa gitu…

  11. Aku kalo mau minjemin liat-liat kondisi keluarga sendirin dulu, klo sekiranya ga ada yg dibutuhin bisa minjemin. Tapi klo dari pengalaman banyak yg pinjem uangnya memelas, pas ditagih lebih galak. Duh miris

  12. Punya pengalaman dipinjam uang tahun 2009 sebesar 500 ribu, sampai sekarang blm dibalikin. Waktu ditagih macam2 alasannya. Mungkin sudah saatnya diniatkan saja buat sedekah ya, hahaha.

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*